25 April 2012

THE DICTATOR, FILM PARODI SADDAM HUSSEIN


Jenis Film               : Komedi
Pemain                   : Sacha Baron Cohen, Jason Mantzoukas, Anna Faris, Ben Kingsley,
                               Megan Fox, John C. Reilly
Sutradara               : Larry Charles
Jadwal Tayang        : 11 Mei 2012
Distributor              : Paramount Pictures

          Walau telah lama wafat, nama Saddam Hussein masih terus diingat. Ada yang memuja, tak sedikit pula yang mencela. Lewat film ‘The Dictator’ ini Larry Charles ingin mengajak masyarakat dunia bernostalgia tentang kehidupan glamour Saddam dengan suguhan komedi ala Arab.”

          Lucu, sekaligus menyebalkan! Dua kata ini cukup layak untuk menggambarkan film komedi The Dictator (rasa ‘Arab’) ini.
          Film ini mengisahkan tentang Laksanama Aladeen (diperankan Sacha Baron Cohen) seorang pemimpin sebuah negara yang memiliki kepribadian sangat tidak terpuji dan semena-mena. Herannya ia dicintai rakyat dan sangat dihormati oleh para pengawalnya.
          Pada suatu ketika ia berkunjung ke Amerika dan menginap di sebuah hotel berbintang. Nasib sial menimpanya, Aladeen diculik oleh orang tidak dikenal. Kemudian penculik tersebut merubah penampilan Aladeen, rambutnya dipotong dan janggutnya dicukur. Lalu ia dibuang di jalanan Amerika. Aladeen bimbang. Ia berusaha menjelaskan siapa dirinya kepada semua orang yang ia jumpai, namun tak satupun yang bisa mengenali wajahnya. Aladeen pun harus hidup seperti rakyat jelata.
          Petualangan pun dimulai. Dari Aladeen yang dulu sebagai Raja kaya-raya, berubah 180 derajat menjadi gelandangan bau yang mengotori kota Amerika. Ia kemudian menjadi petugas di sebuah super market, hingga menjadi guide yang tak bermutu di sebuah penerbangan wisata di Amerika. Aladeen memang selalu menyebalkan!

Diangkat dari Novel Saddam
          Film bergenre komedi yang juga dibintangi gadis Transformers Megan Fox ini terinspirasi oleh kisah cinta Novel Saddam Hussein 'Zabibah dan Raja' yang merupakan cerita tentang seorang raja diktator yang hidup 1300 tahun yang lalu. Kisah itu merupakan kehidupan Saddam. Jelas Larry. Termasuk bagian kecil dari catatan kehidupan Cohen selaku pemeran utama. Namun, tidak semuanya diambil dari novel tersebut, karena keseluruhan cerita sudah dinarasikan ulang dengan parodi kehidupan pemimpin-pemimpin Arab.

Komedi Khas Anak Muda
          Karakter dan kehidupan Cohen yang keras, ugal-ugalan, pengagum wanita, glamour dan menyebalkan merupakan potret komedi anak muda masa kini. Seperti dalam satu sin ia terlempar dari pagar gedung parlemen saat terjadi demontrasi.
          Paramount Pictures selaku distributor film "Dictator" memutuskan untuk merilis film komedi yang menceritakan tentang diktator asal negara Timur Tengah ini pada 16 Mei 2012 ke seluruh dunia, mundur lima hari dari jadwal sebelumnya tanggal 11 Mei 2012. Keputusan ini diambil Paramount pada detik-detik terakhir, karena film "Dictator" maupun film "Dark Shadows" memiliki target audiens yang sama.